Jumat, Februari 7, 2025
BerandaInHouseFeatureSelka Creative Hub, Tempat Asik Tuangkan Ide dan Kreativitas

Selka Creative Hub, Tempat Asik Tuangkan Ide dan Kreativitas

SERANG Kini di Kota Serang hadirSelka Creative Hubyang berlokasi di Jl. Kavling Puri Raya, Ciracas, Kecamatan Serang, Kota Serang. sebuah tempat yang asyik untuk menyalurkan ide, bertukar pikiran dan diskusi, dengan menawarkan konsep bernuansa sejuk dan nyaman.

Dengan taglinenya yakni “Ponder The Valuable”, Selka merupakan sebuah rumah berkumpulnya komunitas, anak muda, maupun umum. Di mana di tempat tersebut, mereka yang mempunyai ide juga dapat membuat social enterprise dan memulai business creative-nya di Selka. Selain itu, Selka juga menyediakan tempat untuk event seperti cooking class, merangkai bunga, farm class dan lain sebagainya.

Direktur Yayasan Selka Creative Hub Eduar Aditya Sebastian mengatakan, keunikan dari Selka ini adalah  pengunjung dapat menggunakan fasilitas sarana dan prasarana yang ada di Selka secara gratis. Pengunjung juga dapat berbagi makanan, menyumbangkan buku, atau pakaian layak untuk diberikan kepada para lansia binaan Selka. Beberapa program yang ditawarkan oleh Selka yakni “Selka Social Party Planner” bagi siapa saja yang ingin merayakan ulang tahun bersama lansia dan menimba kearifan, program “Beli Satu Buang Satu” di mana beli satu baju, pengunjung dapat memberikan satu baju yang tak terpakai untuk diberikan ke Selka.

“Berikutnya ada program Bapakku Tangguh yakni tokoh berbagi cerita sosok bapaknya yang bisa dijadikan naraa sumber tersebut sukses. Kemudian narsum tersebut nantinya menyumbangkan baju kesayangannya untuk lansia binaan Selka,” katanya.

Selka juga mempunyai mitra yang diberi nama Brothers dan Sisters Company serta binaan UMKM yang mana hasil dari keuntungan mitra tersebut sebagian untuk membiayai program Senior Club Yayasan yang diperuntukkan bagi 25 lansia binaan Selka. Bagi para pengunjung yang ingin datang untuk menuangkan ide atau kreativitasnya, dapat mengunjungi Selka yang berlokasi di Kavling Puri Raya, Ciracas yang buka selama 24 jam. (qny/red)

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR