Tangerang, Bantentv.com – Diduga akibat hubungan pendek arus listrik dari handphone pegawai yang sedang dicas, satu unit ruko yang merupakan restoran di kawasan Modern Land, Kota Tangerang, Banten, hangus terbakar, Selasa malam, 23 Agustus 2022.
Menurut salah seorang pekerja, Tutri kobaran api pertama kali muncul dari lantai tiga yang merupakan mess karyawan. Kebakaran diduga karena adanya hubungan pendek arus listrik yang dihasilkan dari ponsel pekerja yang tengah dicas dan ditinggalkan bekerja. Sebelum kobaran api membesar, para pegawai sempat mendengar ledakan sehingga langsung berhamburan keluar ruko.
“Awalnya muncul dari lantai 3 yang merupakan mess karyawan. Terdengar ada ledakan, terus api membesar,” ujar Tutri.
Sementara itu, petugas pemadam kebakaran Kota Tangerang, M Syahri mengatakan sedikitnya terdapat tujuh unit mobil damkar yang dikerahkan untuk memadamkan kobaran api.
“Banyaknya bahan yang mudah terbakar, serta berada di tengah kawasan lalu lintas yang padat sedikit menyulitkan petugas masuk ke lokasi kebakaran untuk melakukan proses pemadaman,” ungkap Syahri.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut, namun dapat dipastikan kerugian mencapai ratusan juta rupiah.(de/red)