Bantentv.com – Selain nastar, ada juga kue lebaran yang wajib ada di meja untuk suguhan lebaran, yakni kue lidah kucing. Kue kering berbentuk seperti lidah kucing ini berasal dari Belanda. Kue ini memiliki rasa yang enak, gurih, dan renyah.
Kue lidah kucing ini sudah dikenal di seluruh wilayah Indonesia, dan banyak digemari oleh semua kalangan. Kue ini menjadi sajian khas di musim perayaan hari raya seperti Idul Fitri, Natal dan tahun baru Imlek.
Cara membuat kue lidah kucing pun cukup mudah, kamu bisa membuatnya di rumah dengan berbagai warna dan rasa. Bahkan kamu juga bisa berkreasi dengan penambahkan topping di atas kue lidah kucing.
Berikut ini resep kue lidah kucing yang mudah, renyah dan enak bisa yang bisa kamu coba.
Baca juga : Jangan Salah Pilih, Jenis Margarin Oles dan Buat Kue Berbeda. Berikut Penjelasannya
Resep Kue Lidah Kucing Original
Bahan
- 250 gram butter/margarin
- 100 ml putih telur suhu ruang
- 200 gram tepung protein sedang
- 50 gram maizena
- 160 gram gula halus
- 1 sdt vanilla
Cara membuat
- Panaskan oven dengan suhu 140-150 derajat celcius. Siapkan Loyang lidah kucing dan oles tipis dengan margarin, sisihkan
- Campur dan ayak terigu dan maizena, sisihkan
- Kocok butter, margarin dan gula halus sampai mengembang dan berwarna putih. Masukkan vanilla, dan telur kocok rata
- Masukan campuran tepung dan maizena ke dalam kocokan yang tadi sudah dibuat secara perlahan dengan kecepatan rendah hingga rata dan lembut
- Masukan ke dalam plastik segitiga/piping bag, dan gunting bagian ujungnya sekitar 1 cm.
- Keluarkan atau semprotkan adonan ke dalam loyang yang telah diolesi dengan margarin
- Panggang dalam oven yang telah dipanaskan hingga matang dan kering
- Jika sudah matang angkat dan dinginkan, kemudian masukan ke dalam toples yang kamu punya.
Resep Kue Lidah Kucing Rainbow
Bahan
- 100 gram butter
- 150 gram margarin
- 100 gram gula halus
- 100 ml putih telur
Bahan Campuran
- 200 gram tepung terigu serbaguna
- 20 gram tepung maizena
- 1 sdt vanili ekstrak
- Secukupnya pewarna makanan
Cara membuat
- Campur butter, margarin, gula halus, dan putih telur dengan mixer dari kecepatan rendah hingga tinggi sampai putih kaku dan mengembang
- Tambahkan bahan campuran dan aduk rata dengan spatula hingga tercampur rata
- Bagi adonan jadi enam bagian dan beri pewarna pada masing-masing adonan, aduk rata.
- Masukan adonan yang sudah diberi pewarna ke dalam plastik segitiga, sisihkan
- Siapkan loyang, beri kertas baking paper dan olesi margarin
- Ambil plastik segitiga yang sudah diberi warna, dan semprotkan ke atas loyang satu persatu warnanya hingga penuh
- Panaskan oven kurang lebih 10 menit, lalu masukan loyang yang berisi adonan kue
- Panggang selama 20-30 menit atau sampai matang
- Kemudian angkat, dinginkan dan masukan ke dalam toples
Itulah resep kue lidah kuning dengan dua jenis varian rasa yang berbeda, jika kamu ingin tampilan yang polos, kamu bisa memilih resep yang original. Namun jika kamu ingin yang berwarna kamu bisa menggunakan resep yang rainbow.