Sabtu, Februari 8, 2025
BerandaFeaturedUlasanCalon Panglima TNI Jalani Uji Kelayakan di DPR

Calon Panglima TNI Jalani Uji Kelayakan di DPR

Jakarta, Bantentv.com – Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Agus Subiyanto akan menjalani fit and proper test di Komisi I DPR RI sebagai calon tunggal Panglima TNI, Senin, 13 November 2023. Rencananya calon Panglima TNI itu akan menyampaikan visi dan misinya dalam Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) Uji Kelayakan dan Kepatutan yang dilakukan pada pukul 10.00 WIB.

Berdasarkan pantauan, kedatangan Agus ke Gedung Nusantara III diantar oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali. Mereka terlihat mengenakan pakaian dinas khas masing-masing.

Diketahui calon panglima akan menyampaikan visi misi selama kurang lebih setengah jam. Ini akan disampaikan terbuka agar publik juga dapat mengikuti. Sementara uji kelayakan akan berlangsung tertutup jika terkait dengan kerahasiaan negara. Ia berharap keputusan didapat pada siang harinya pukul 14.00 WIB.

Dikutup dari berbagai sumber, Agus adalah jebolan Akademi Militer tahun 1991 dari kecabangan infanteri. Sebelum dilantik menjadi KSAD, pria kelahiran 5 Agustus 1967 ini menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat sejak awal 2022. Agus bukanlah orang asing bagi lingkungan sekitar Jokowi. Pada 2009 lalu, ketika Jokowi masih menjabat Wali Kota Solo, Agus adalah Komandan Kodim 0735/Surakarta.

Selain itu, dengan pangkat bintang satu di pundak, Agus juga pernah menjabat sebagai Danrem 061/Suryakencana (Bogor) pada 2020. Wilayah yang masuk tanggung jawabnya termasuk Istana Negara Bogor.

Usai menjabat sebagai Danrem di Bogor, Agus promosi menjadi bintang dua dan masuk ke lingkungan Istana Kepresidenan. Agus ditunjuk mengomandoi Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) atau yang kerap disebut sebagai tameng hidup presiden dan keluarga pada periode 2020-2021.

Usai menjabat sebagai Danpaspampres, ia ditunjuk menjadi Pangdam III/Siliwangi pada Agustus 2021. Dari jabatan ini, ia kemudian ditunjuk menjadi Wakil Kepala Staf Angkatan Darat pada awal 2022.

Jabatan lain yang pernah diembannya adalah Danrem 132/Tadulako pada 2017-2018. Mundur ke belakang, ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Asisten Operasi Divisi 2 Kostrad pada 2011, Asisten Operasi Kasdam I/Bukit Barisan pada 2014.

Sekedar diketahui, sebelumnya Agus dilantik sebagai KSAD menggantikan Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang memasuki masa pensiun. Kurang dari sepekan menjabat KSAD, namanya langsung dicalonkan sebagai calon tunggal Panglima TNI oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jika Agus lolos dalam uji kelayakan dan kepatutan kali ini, maka dirinya akan mengganti Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. Perlu diketahui bahwa Yudo juga memasuki masa pensiun pada akhir tahun ini. (red)

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR