Cilegon, Bantentv.com – Belasan rumah di Komplek Bumi Rakata Asri, Kota Cilegon, terendam banjir yang berkisar dari 50 centimeter hingga lebih dari 1 meter. Hal ini diakibatkan intesitas hujan yang cukup tinggi.
Salah satu warga, Madluri menjelaskan, banjir ini diakibatkan meluapnya aliran kali dibelakang rumah warga, sehingga, setidaknya merendam tiga cluster. Pasalnya, lokasi banjir merupakan dataran rendah sehingga air sungai yang meluap mudah masuk ke rumah warga.
Diketahui, banjir yang melanda kawasan ini disebabkan tingginya curah hujan serta derasnya debit air yang datang dari arah hulu sungai sehingga air meluap ke pemukiman warga.
“Sekitar jam setengah 5 an tadi pagi air sudah naik ke sini dan masuk ke dalam, ketinggiannya tuh hampir 25 centimeter yang di dalamnya, kalo yang di luar sampai 1,5 meter. Jadi dari air sungai tidak jalan ke sana tapi masuk ke rumah,” ujar Madluri warga setempat.
Warga lainnya, Yulis mengaku, kondisi ini merupakan kali kedua banjir yang terparah di lokasi ini. Dirinya berharap, ada tindakan nyata untuk memperlebar sekaligus memperdalam aliran kali tersebut agar wilayah mereka tidak kebajiran lagi.
“Banjir ini cukup parah, waktu tahun 2010 pernah banjir juga tapi gak separah ini. Banjir ini kayanya dari cluster-cluster atas itu, dan kita ada di paling bawah jadinya airnya pada ke sini semua,” kata Yulis.
Hingga saat ini, BPBD setempat masih melakukan pendataan terkait wilayah mana saja yang terendam banjir. (aliyandra/red)