Serang, Bantentv.com – Untuk menghindari adanya calon tunggal di Pilkada Serang 2024. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjalin komunikasi untuk membangun koalisi bersama tiga partai yakni PAN, NasDem, dan Gerindra.
Ketua DPW PKS Provinsi Banten Gembong R. Sumedi mengatakan, pihaknya menjalin komunikasi untuk membangun koalisi tersebut hal itu untuk menghindari adanya calon tunggal. Karena sebagaimana diketahui Pilbup Serang 2024 saat ini hanya diramaikan sedikit nama yakni Andika Hazrumy. Namun menurutnya, ada nama lain yang potensial untuk diusung seperti Ratu Rachmatu Zakiyah yang juga istri dari politisi PAN Yandri Susanto.
“Ibu Ratu Rachmatu Zakiyah calon potensial untuk diusung di Pilbub Kabupaten Serang 2024,” ujarnya.
Gembong mengungkapkan, PKS juga mengusulkan kadernya yakni Najib Hamas di Pilkada Kabupaten Serang. Namun koalisi yang dibangunnya ini, siapa nanti yang diusung menjadi calon bupati dan wakil bupati Serang akan didiskusikan bersama.
“Kami berharap, dengan dibangunnya koalisi ini. Demokrasi di Kabupaten Serang dapat berjalan dengan baik,” katanya.
Diketahui jumlah kursi di DPRD Kabupaten Serang sebanyak 50 kursi. Perolehan kursi di pileg 2024, Golkar 11 kursi, Gerindra tujuh kursi, PKS enam kursi, PKB, Nasdem, dan PDI Perjuangan masing-masing lima kursi, PAN dan Demokrat, empat kursi, dan PPP tiga kursi.
Sedangkan bagi calon yang diusung parpol minimal mereka memiliki 10 kursi yang duduk di DPRD Kabupaten Serang.
Jika keempat partai ini jadi berkoalisi yakni PKS, Gerindra, NasDem, dan PAN, maka syarat calon yang bakal diusung sudah memenuhi syarat yakni sebanyak 23 kursi. (hendra/red)