Serang, Bantentv.com – Pemprov Banten meresmikan Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) di Jalan Raya Parung Panjang, Banjar Agung, Kota Serang, Jumat, 2 Februari 2024.
Selain PLUT, Pemprov juga meresmikan Jembatan Tanara dan Jembatan Kemayungan. Peresmian ini, dalam rangka ekspedisi reformasi birokrasi berdampak tematik.
Pj Gubernur Banten mengatakan, peresmian gedung PLUT dan 2 jembatan ini merupakan bentuk komitmen Pemprov Banten untuk melayani masyarakat.
Diketahui, Gedung PLUT tersebut dibangun di atas lahan seluas 2.854 meter persegi dengan bangunan dua lantai seluas 552 m persegi yang menghabiskan anggaran 7 koma 7 miliar rupiah.
Sementara untuk pembangunan Jembatan Tanara, ruas Jalan Pontang-Kronjo dengan konstruksi rangka baja, sepanjang 30 meter dengan lebar 7 meter yang menghabiskan anggaran 12 koma 5 miliar rupiah.
Untuk Jembatan Kemayungan Ruas Jalan Banten Lama-Pontang, menggunakan konstruksi voided slab sepanjang 17 meter dengan lebar 6,5 meter yang menghabiskan anggaran 3 koma 6 miliar rupiah.
“Peresmian gedung PLUT dan 2 jembatan ini merupakan bentuk komitmen Pemprov Banten untuk melayani masyarakat. Peresmian ini juga dalam rangka ekspedisi reformasi birokrasi berdampak tematik,”kata Al Muktabar.
Dalam acara tersebut juga, Pemprov Banten memberikan bantuan sosial kepada penerima manfaat di Kota Serang.(hendra/red)