Jumat, April 18, 2025

Berkenalan Lewat Game Online, Dua Bocah Jadi Korban Penculikan

Serang, Bantentv.com – Dua bocah berinisial IT seorang siswa SD dan sepupunya DM yang juga siswa SD asal Kecamatan Kragilan,  Kabupaten Serang, Banten menjadi korban penculikan yang dilakukan oleh SH. Mereka bermula berkenalan melalui game online atau daring.

Pelaku berhasil diringkus, sementara korban berhasil diselamatkan oleh personel gabungan Polsek Kragilan dan Tim Reserse Mobil (Resmob) di rumah kontrakan di wilayah Sunter, Kecamatan Tanjung Priok,  Jakarta Utara pada Senin 24 Maret 2025.

Nenek dari korban IT, Sarinah mengatakan korban dijemput oleh tersangka SH menggunakan kendaraan jenis mobil Avanza hitam pada Minggu kemarin. Lalu korban tidak memberikan kabar alias tidak balik ke rumah sehingga pihak keluarga segera melapor ke Polsek Kragilan.

“Tadinya cucu saya IT dijemput sama pelaku itu pakai mobil Avanza pas hari Minggu. Trus cucu saya nggak balik-balik, nggak ada kabar. Keluarga langsung lapor ke polisi,” ujar Sarinah.

Sementara itu Kapolres Serang, AKBP Condro Sasongko mengatakan korban dan pelaku berinisial SH saling mengenal sejak dua pekan yang lalu melalui game online free fire. Dari perkenalan itu korban janjian untuk bertemu.

“Mereka kenalan lewat game online free fire, terus janjian buat ketemu, terjadilah penculikan itu,” ungkap AKBP Condro Sasongko.

Korban dijemput oleh tersangka SH menggunakan kendaraan jenis Avanza hitam pada minggu pagi, lalu pihaknya menerima laporan dari keluarga korban.

Diketahui 3 jam setelah petugas menerima laporan dari keluarga korban, polisi langsung bergerak dan menemukan dua bocah tersebut sekaligus pelaku, serta kasus dugaan asusila terhadap IT bocah perempuan.

Editor: Lilik HN

Tinggalkan Balasan

Terkait

Baca Juga