Serang, Bantentv.com – Berkunjung ke berbagai dunia memiliki keseruan tersendiri, dengan melihat budaya baru, mencoba makanan-makanan yang asing di lidah, dan bertemu penduduk lokal yang memiliki karakter yang unik. Namun, nyatanya, tidak semua negara bisa dikunjungi oleh wisatawan dengan mudah karena ada beberapa alasan.
Hal ini tentu saja karena keamanan negara tersebut, ada juga negara yang tertutup sehingga sangat ketat menerima kunjungan orang asing. Alasan lain yang membuat suatu negara susah dikunjungi bisa disebabkan karena negara bersangkutan memang tidak mengeluarkan visa turis, karena faktor keamanan dan politik. Lalu ada juga negara di bawah rezim totaliter sehingga menutup diri dari dunia luar dan dipastikan tidak mudah dikunjungi.
Dilansir dari berbagai sumber berikut negara-negara yang paling sulit dikunjungi :
- Bhutan
Negara yang paling sulit untuk dikunjungi yang pertama adalah Bhutan. Bhutan merupakan sebuah negara kecil di Asia Selatan yang berbentuk Kerajaan dan dikenal dengan sebutan Negeri Naga Guntur. Wilayahnya terhimpit antara India dan Tiongkok. Nama lokal negara ini adalah Druk Yul, yang berarti “Negara Naga”.
Wisatawan yang ingin mengunjungi Negara ini harus mencari agen wisata yang mengatur perjalanan kesana dari jauh-jauh hari untuk mendapatkan visa ke Bhutan. Namun, pemerintah Bhutan memprioritaskan tur atau paket wisata berkualitas tinggi dan dengan jumlah wisatawan yang sangat dibatasi, guna melindungi warga negaranya.
2. Korea Utara
Korea Utara merupakan negara yang tertutup, untuk bisa masuk ke negara ini harus mengajukan visa ke agen wisata yang telah disetujui pemerintah Korea Utara. Kemudian, jika sudah mendapatkan akses masuk ke negara ini, turis harus mematuhi peraturan berlaku yang sangat ketat karena tidak dapat sembarangan menjelajah negara itu.
3. Iran
Untuk memasuki negara ini harus membuat permohonan visa dan diperlukan kode otorisasi resmi yang dikeluarkan oleh Kementrian Luar Negeri Iran. Negara ini tidak mengizinkan pendatang luar negeri apabila pernah masuk ke Israel dalam kurun waktu 6 bulan terakhir sebelum masuk ke Iran.
Wisatawan yang memegang paspor Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Afghanistan, Bangladesh, Kolumbia, India, Irak, Yordania, Nepal, Pakistan, Somalia, dan Srilanka tidak bisa mengajukan visa on arrival.
4. Turkmenistan
Turkmenistan merupakan salah satu negara yang paling jarang dikunjungi di dunia karena kebijakan visanya yang ketat. Hanya orang-orang dari Kazakhstan, Uzbekistan, dan mereka yang memiliki paspor diplomatik yang dapat mengunjungi negara itu tanpa banyak kesulitan. Untuk orang asing memerlukan sejumlah dokumen seperti tiga salinan formulir aplikasi visa yang telah diisi dan surat undangan dari Layanan Migrasi Negara Bagian Turkmenistan. Selain itu, ada beberapa persyaratan lain yang diperlukan untuk masuk ke negara ini.