Bantentv.com – Â Bulan Ramadan selalu identik dengan berbagai hidangan khas yang menggugah selera. Salah satu kuliner tradisional yang wajib dicoba adalah cecuer. Makanan khas Banten berwarna hijau alami yang memiliki cita rasa unik dan menarik. Cecuer sering disajikan sebagai takjil di berbagai daerah di Banten dan masih menjadi favorit masyarakat setempat.
Sekilas tentang Cecuer
Cecuer adalah makanan tradisional khas Banten yang terbuat dari bahan-bahan sederhana seperti tepung beras, tepung tapioka dan lainnya. Teksturnya yang kenyal cocok disantap sebagai camilan berbuka puasa.
Biasanya, cecuer disajikan dengan taburan ampas kelapa parut sehingga menambah cita rasa gurih.
Cecuer dikenal sebagai bagian dari warisan kuliner Banten yang masih dilestarikan hingga kini. Hidangan ini diyakini telah ada sejak zaman nenek moyang.
Resep Cecuer Khas Banten
Jika kamu ingin mencoba membuat cecuer sendiri di rumah, berikut adalah resep sederhana yang bisa kamu ikuti:
Bahan-bahan:
- 100 gram tepung beras
- 100 gram tepung tapioka/sagu/kanji
- 100 gram gula pasir
- 200 ml santan (bisa menggunakan 1 sachet santan 65 ml + air hingga total 200 ml)
- 300 ml jus pandan (dibuat dari 15-20 lembar daun pandan + air)
- Kelapa parut secukupnya
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Membuat Jus Pandan:
- Cuci bersih daun pandan, lalu potong kecil-kecil.
- Tambahkan air secukupnya, kemudian blender hingga halus.
- Saring jus pandan dan ukur sebanyak 300 ml. Sisihkan.
- Membuat Adonan Cecuer:
- Siapkan wadah, lalu masukkan tepung beras, tepung tapioka, dan gula pasir.
- Tuangkan santan dan aduk hingga gula larut serta tercampur rata. (Catatan: Gunakan santan dengan kekentalan sedang)
- Masukkan jus pandan yang telah disaring, lalu aduk kembali hingga rata. Sisihkan.
- Mengukus Cecuer:
- Panaskan panci kukusan hingga air mendidih.
- Olesi cetakan kue Cecuer dengan sedikit minyak goreng agar tidak lengket.
- Setelah air kukusan mendidih, masukkan cetakan ke dalam panci kukusan.
- Tuang adonan ke dalam cetakan hingga ¾ penuh.
- Kukus selama 20 menit. Tutup panci dengan kain/lap bersih agar uap air tidak menetes ke adonan.
- Mempersiapkan Taburan Kelapa:
- Kukus kelapa parut yang telah dicampur sedikit garam selama 15 menit.
- Taburan ini akan menambah cita rasa gurih pada cecuer.
- Penyajian:
- Setelah matang, biarkan cecuer dingin, lalu keluarkan dari cetakan.
- Sajikan dengan taburan kelapa parut kukus di atasnya.
Hasilnya adalah cecuer yang lembut, kenyal, dan wangi pandan karena menggunakan daun pandan asli.