Sabtu, Oktober 5, 2024
BerandaBeritaRibuan Warga Sukalila Meriahkan Peringatan Maulid Nabi 

Ribuan Warga Sukalila Meriahkan Peringatan Maulid Nabi 

Serang, Bantentv.com – Ribuan warga Lingkungan Sukalila, Kelurahan Kagungan, Kecamatan Serang, Kota Serang Banten menggelar tradisi panjang mulud untuk memperingati peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW. Warga merayakannya dengan cukup antusias. Pada kamis pagi mengarak puluhan panjang mulud dari jalan raya menuju Masjid Baiturrahman, Sukalila.

Tradisi panjang mulud setiap tahun diadakan warga Sukalila untuk memperingati Maulid Nabi Muhamad SAW. Sebanyak lima puluh panjang mulud dari warga RT 1, 2 dan 3 RW 08 Lingkungan  Sukalila diarak dengan Shalawat Nabi dan diiringi terbang gede dan rudat menuju masjid setempat.

Warga Sukalila juga menyediakan tiga ratus ember besek berisi sembako untuk dibagikan kepada warga.

“Panjang mulud ada 50 buah kalo besek ada sekitar 200-600 ember besek. Itu dari RT 1, 2, dan 3 RW 08 Lingkungan Sukalila,” kata Haruri ketua panitia Panjang Mulud.

Panjang mulud tahun ini, pihak panitia melombakan panjang mulud dari grup ronda dari RT 1 dan 2 yang dibuat dari uang denda warga yang tidak mengikuti ronda malam.

Lomba panjang mulud grup ronda bertujuan memotivasi warga Sukalila memeriahkan tradisi panjang mulud karena peringatan Maulid Nabi dengan tradisi panjang mulud merupakan ungkapan kegembiraan warga atas  kelahiran Nabi Muhamad SAW.

“Acara ini diadakan agar warga semangat dan memotivasi warga memeriahkan tradisi panjang mulud karena ini ungkapan kegembiraan warga atas kelahiran Nabi Muhamad SAW,” ujar H. Kusaeni ketua DKM Masjid Baiturrahman.

Tingginya antusiasme warga mengikuti panjang mulud dan adanya lomba panjang mulud dari grup ronda diapresiasi Bambang Janoko selaku tokoh masyarakat Lingkungan Sukalila. Ia berharap tradisi panjang mulud mengingatkan warga Sukalila dengan kelahiran Nabi Muhammad SAW. sebagai suri tauladan umat muslim dalam menjalani kehidupan sehari – hari.

“Panjang mulud ini ternyata dananya dari denda yang tidak melakukan ronda sebesar 20 ribu, kemudian dikumpulkan lalu jika ada acara peringatan seperti ini dananya dari situ. Harapannya diperingatan kedepannya bisa jadi lebih baik lagi dan tradisi ini sebagai suri tauladan bagi masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari,” ungkap Bambang Janoko Tokoh Masyarakat Sukalila.

Sebelum diadakan panjang  mulud, warga Sukalila mengundang Walikota Serang hadir pada kegiatan tausiah agama yang berisi makna peringatan maulid Nabi Muhamad SAW. untuk masyarakat khususnya warga Sukalila. (jaya/red)

TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

DIBAGIKAN

KOMENTAR