Jumat, Februari 7, 2025
BerandaBeritaPenertiban Pedagang Stadion Maulana Yusuf Dengan Satpol PP Ricuh

Penertiban Pedagang Stadion Maulana Yusuf Dengan Satpol PP Ricuh

SERANG – Puluhan pedagang di Stadion Maulana Yusuf Kota Serang terlihat bentrok dengan petugas Satpol PP Kota Serang saat hendak membongkar paksa lapak pedagang Senin 24 Januari 2022. Para pedagang merasa marah karena Satpol PP membongkar lapak pedagang tanpa ada surat perintah pembongkaran. Mereka hanya menjual nama Walikota Serang untuk membongkar lapak. Padahal pihak Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Serang memberikan izin kepada para pedagang untuk mendirikan lapak.

Lantaran petugas Satpol PP tidak bisa menunjukan surat pembongkaran dan tidak ada pemberitahuan sebelumnya, akhirnya para pedagang melawan hingga nyaris bentrok namun untungnya pertikaian itu berhasil dilerai. Para pedagang tak terima karena mereka baru beberapa hari membangun lapaknya, tiba tiba ada Satpol PP hendak membongkar.

Sejumlah pedagang juga jatuh pingsan saat kericuhan terjadi, karena tak kuasa menahan emosi menghadapi petugas Satpol PP yang semena-mena mengangkut lapak para pedagang.

Arif Hamdi salah satu pedagang tempe mendoang mengatakan, dirinya akan tetap berjualan. Karena mereka baru saja buka, mereka akan menerima dibongkar jika memang ada pemberitahuan pembongkaran dan surat resmi.

“Para pedagang yang tidak memiliki lapak dari Taman Sari ini meminta agar diizinkan berdagang di stadion. Namun pihak dinas hanya membolehkan membangun lapak di lahan tidur di samping stadion, agar tidak mengganggu lalu lintas dan lahan jalanan untuk kegiatan olahraga,” katanya.

Arif mengutarakan, para pedagang juga tidak dipungut biaya oleh dinas. Para pedagang membangun dengan modal sendiri. Pihak Dispora Kota Serang sendiri saat ini tidak mengetahui adanya pembongkaran ini. Karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya.

Sementara itu Boy Sagitha Analisis Keolahragaan Dispora Kota Serang mengungkapkan, pihak Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Serang tidak mengetahui jika ada pembongkaran.
“Karena saat ini Stadion Maulana Yusuf memang sedang melakukan pembenahan Kawasan,” ujarnya.

Pantauan di lokasi para pedagang berkumpul dan akhirnya pihak Satpol PP membubarkan diri. Sementara kepolisian setempat berjaga dikhawatirkan terjadi lagi kericuhan. (jay/red)

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR