Pandeglang, Bantentv.com – Memanfaatkan libur Natal 2024 dan tahun baru 2025, sejumlah destinasi wisata di Kabupaten Pandeglang ramai dikunjungi wisatawan. Salah satunya objek wisata Pantai Pasir Putih Carita.
Ratusan wisatawan memadati kawasan pantai sejak pagi hari untuk menikmati panorama dan suasana pantai yang eksotis.
Dengan tiket masuk seharga Rp10 ribu untuk satu orang, menjadikan wisata pantai ini menjadi alternatif bagi para wisatawan untuk mengisi liburan.
Salah seorang pengunjung yang berasal dari Kabupaten Bogor, Usup mengungkapkan, dirinya datang untuk mengisi liburan akhir tahun bersama dengan keluarganya.
Ia mengaku, Pantai Pasir Putih Carita dipilih karena harga tiket masuk ke pantai tersebut lebih murah jika dibandingkan dengan pantai yang lain. Selain itu, keamanan saat berwisata di pantai tersebut juga terbilang baik.
“Saya sudah tiga kali ke sini, Pantai Carita ini kita ajak anak berenang ombaknya juga tenang gak membahayakanlah,” ujar Usup wisatawan asal Bogor.
Hal serupa juga diungkapkan oleh pengunjung yang berasal dari Tanggerang, Iis. Ia mengatakan, kedatangannya ke pantai tersebut bersama dengan keluarganya untuk mengisi liburan tahun baru.
“Lumayan enak tempatnya, trus terjangkau juga ya masuknya tiketnya dibanding yang lain,” kata Iis.
Pihak pengelola Pantai Pasir Putih, Hilma Fajarwati menuturkan, jumlah wisatawan yang datang sejak pagi hingga siang hari ke Pantai Pasir Putih Carita sekitar 500 orang. Angka tersebut mengalami penurunan sebesar 50 persen, jika dibandingkan dengan liburan akhir tahun 2023 lalu.
“Tahun ini dibanding tahun lalu belum ada peningkatan yang terlalu signifikan ya, justru ada penurunan sekitar 50 persen,”tutur Hilma Fajarwati pengelola wisata Pantai Pasir Putih.
Ditambahkannya, dirinya mengimbau kepada seluruh wisatawan untuk selalu menaati peraturan yang disampaikan oleh anggota Balawista karena ombak di pantai saat ini cukup besar, mengingat cuaca masih kurang bersahabat. (rangga/red)