Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBeritaDPRD Cilegon Minta Helldy Segera Selesaikan Kewajiban

DPRD Cilegon Minta Helldy Segera Selesaikan Kewajiban

Cilegon,Bantentv.com- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Cilegon, meminta kepada Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian untuk menyelesaikan tugas dan kewajibannya sebelum berakhirnya masa kepemimpinan sebagai Wali Kota Cilegon, hal itu dilakukan agar proses transisi kepemimpinan Helldy Agustian kepada Robinsar-Fajar Hadi Prabowo dapat berjalan lancar.

Ketua DPRD Kota Cilegon, Rizki Khairul Ichwan mengatakan, hal itu dilakukan agar proses transisi kepemimpinan Helldy Agustian kepada Robinsar-Fajar Hadi Prabowo dapat berjalan lancar.

Bahkan, sampai saat ini masih banyak persoalan yang harus diselesaikan oleh Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian sebelum berakhirnya masa jabatan. Salah satunya defisit anggaran yang menyebabkan honor guru madrasah tidak terbayarkan.

“Banyak persoalan yang ada di Kota Cilegon ini yang harus segera diselesaikan, ya kalo kita sih tetap mitra kerja terhadap pemerintah kota dan kita akan selalu ingatkan serta mendorong akselerasi itu,” kata Rizki Khairul Ichwan Ketua DPRD Kota Cilegon.

Rizki berharap, agar Helldy Agustian dapat memanfaatkan sisa waktu yang tersisa dalam masa jabatannya untuk menyelesaikan kewajiban yang belum diselesaikan, karena dari hasil evaluasi yang dilakukan oleh DPRD Kota Cilegon, ada beberapa kebijakan yang belum dituntaskan.

Selain itu, DPRD Kota Cilegon juga mengapresiasi atas dedikasi dan pengabdiannya yang dilakukan oleh Helldy Agustian sebagai Wali Kota Cilegon selama memimpin roda pemerintahan atas tercapainya sejumlah program pencapaian yang telah dilakukan. (Aliyandra Ibrahim/red).

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR