Serang, Bantentv.com – Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM Banten) menggelar aksi sosial dengan membagikan makan sahur gratis kepada pekerja malam hari di Kota Serang.
Kegiatan ini dilakukan oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang tergabung dalam BEM Banten dengan tujuan membantu masyarakat yang masih beraktivitas di malam hari selama bulan Ramadan.
Aksi berbagi makan sahur ini telah berlangsung sejak 17 Maret 2025 dan menyasar berbagai kelompok masyarakat, termasuk petugas keamanan, tukang becak, pengemudi ojek online, serta warga yang kurang mampu.
Mahasiswa menyebarkan makanan gratis ke sejumlah titik strategis di Kota Serang demi memastikan lebih banyak orang yang dapat merasakan manfaatnya.
Sekretaris Jenderal Aliansi BEM Banten, Gery Wijaya, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar berbagi makanan, tetapi juga membangun semangat kepedulian dan kebersamaan di tengah masyarakat.
“Semoga dengan adanya makan sahur gratis ini mampu membantu para pekerja yang masih memiliki aktivitas di malam hari, bahkan para tunawisma yang membutuhkan,” ujarnya.
Koordinator Aliansi BEM Banten, Bagas Yunianto, juga menambahkan harapannya agar kegiatan ini mendapat berkah dan semakin banyak pihak yang berkontribusi.
“Semoga acara ini senantiasa diberkahi oleh Allah SWT. Terima kasih kepada para donatur yang telah membantu terlaksananya Sahur On The Road (SOTR) dan simposium spiritual ini,” ungkapnya.
Baca juga: Aliansi BEM Banten Siap Kawal Pilkada Banten
Selain membagikan makan sahur, BEM Banten juga turut berbagi takjil kepada masyarakat yang membutuhkan menjelang waktu berbuka puasa.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mahasiswa dalam menumbuhkan jiwa sosial dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.
Dengan adanya aksi sosial ini, BEM Banten berharap dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk turut serta dalam kegiatan berbagi. Mahasiswa berkomitmen untuk terus menjalankan program sosial serupa guna mempererat solidaritas dan membantu mereka yang membutuhkan di tengah kesulitan ekonomi.
Inisiatif ini juga menjadi bentuk nyata kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat, sekaligus memperkuat nilai-nilai kemanusiaan di lingkungan sekitar.
BEM Banten terus mengajak masyarakat luas untuk berpartisipasi dan mendukung kegiatan sosial seperti ini agar manfaatnya semakin dirasakan oleh lebih banyak orang. Dengan semangat gotong royong, mahasiswa berharap bahwa Ramadan tahun ini dapat menjadi momen yang lebih bermakna bagi semua pihak yang terlibat.