Sabtu, November 15, 2025
BerandaBeritaHarga Cabai di Pandeglang Tembus Rp70 Ribu Per Kilogram

Harga Cabai di Pandeglang Tembus Rp70 Ribu Per Kilogram

Saluran WhatsApp

Pandeglang, Bantentv.com – Harga komoditi seperti cabai di tingkat pedagang Pasar Tradisional Badak Pandeglang, semakin mahal hingga mencapai Rp70 ribu per kilogramnya. Para pedagang menyebut, kenaikan harga cabai diakibatkan oleh faktor cuaca hingga para petani cabai mengalami gagal panen.

Seperti yang terpantau di Pasar Tradisional Badak Pandeglang, Banten, harga komoditas berupa cabai rawit oranye dan cabai merah keriting yang mengalami kenaikan ini sudah terjadi sejak beberapa terakhir.

Harga cabai rawit oranye yang sebelumya Rp30 ribu sekarang menjadi Rp50 ribu perkilogram dan cabai merah keriting dari harga Rp35 ribu hingga Rp40 ribu kini naik menjadi Rp70 ribu perkilogram.

Sementara untuk harga komoditi yang lain seperti cabai rawit hijau Rp40 ribu perkilogram, tomat diharga Rp7 ribu hingga Rp8 ribu perkilogram. Sedangkan untuk bawang merah Rp35 ribu perkilogram, bawang putih dikisaran Rp32 ribu perkilogramnya.

Menurut para pedagang, kenaikan harga tersebut dampak dari faktor cuaca yang mengakibatkan petani cabai gagal panen.

Salah seorang pedagang di Pasar Badak Pandeglang, Ahmad mengaku meski harga cabai rawit oranye dan cabai merah keriting mengalami kenaikan, namun untuk harga komoditi lainnya seperti cabai rawit hijau, tomat, bawang merah dan bawang putih cenderung stabil.

Baca Juga: Harga Cabai Oranye di Pandeglang Naik Drastis

“Harga cabai rawit oranye sekarang mencapai Rp50 ribu per kilogram dan cabai merah keriting naik hingga Rp70 ribu per kilogram. Kenaikan ini membuat kami kesulitan menjual karena pembeli semakin sepi,” ujarnya.

Agus juga mengungkapkan, bahwa saat ini ia merasa kesulitan untuk menjual komoditi tersebut lantaran harga yang terus naik dan sepinya pembeli hingga menyebabkan omset penjualan turung sebesar 60 persen.

“Omzet penjualan turun sampai 60 persen. Pembeli banyak yang mengurangi belanja karena harga cabai terlalu mahal,” ungkapnya.

Salah seorang pembeli mengaku jika dirinya merasa keberatan dengan naiknya harga komoditas cabai tersebut. 

“Saya merasa keberatan dengan kenaikan harga cabai ini. Harapannya harga bisa normal lagi,” katanya.

Para pedagang dan pembeli berharap, agar harga dua komoditi jenis cabai rawit oranye dan cabai merah keriting bisa kembali normal.

Editor : Erina Faiha

TERKAIT
- Advertisment -