Selasa, Juli 1, 2025
BerandaBeritaPemkot Serang Tutup Permanen Peternakan Ayam di Walantaka

Pemkot Serang Tutup Permanen Peternakan Ayam di Walantaka

Serang, Bantentv.com – Pemerintah Kota Serang bersama sejumlah warga menutup secara permanen operasional peternakan ayam di wilayah Pengasinan, Kelurahan Cigoong, Kecamatan Walantaka, Kota Serang pada Kamis siang. Peternakan ayam ditutup permanen dengan cara disegel menggunakan garis Satpol PP Kota Serang.

Keberadaan peternakan ayam ini sudah ada sejak 14 tahun silam. Selain keberadaanya merugikan warga, peternakan ayam juga tidak memiliki izin operasional kepada Pemkot Serang. Hal ini sudah menyalahi peraturan daerah rencana tata ruang wilayah. Diketahui, wilayah Kota Serang sudah tidak lagi diperbolehkan mendirikan izin usaha peternakan ayam.

Selain di Cigoong, Pemkot Serang juga menutup lima peternak ayam lainnya yang ada di Kecamatan Walantaka. Peternakan ayam yang ditutup permanen tersebut berada di Kelurahan Lebak Wangi, Kelurahan Pengampelan dan Kelurahan Pabuaran.

Penutupan permanen peternakan ayam tersebut disambut baik warga setempat. Seperti yang diutarakan salah seorang warga bernama Manah. Ia merasa dirugikan dengan bau busuk dan lalat yang ditimbulkan dari peternakan ayam tersebut.

“Sudah belasan tahun kami dirugikan dengan bau busuk dan lalat yang ditimbulkan dari peternakan ayam itu, dan bersyukur akhirnya hari ini bisa ditutup permanen,” ujar Manah.

Penutupan peternakan ayam ini menindaklanjuti aduan warga setempat yang dirugikan dengan bau busuk yang ditimbulkan dari peternakan ayam tersebut. Tidak ada penolakan dari pihak pemilik peternakan ayam lantaran pemilik tidak berada di lokasi. (jaya/red)

TERKAIT