Jumat, Mei 9, 2025

Senin Jersey Tandang Skuad Garuda Dirilis, Catat Waktunya!

Bantentv.com – Jersey tandang terbaru Skuad Garuda akan dirilis pada Senin (3/2/2025) pukul 17.00 WIB. Pengumuman ini  disampaikan di Instagram @erspo official sebagai apparel resmi skuad Garuda.

Dalam unggahan di Instagram resmi mereka Minggu (2/2/2025), erspo apparel lokal tersebut memasang banner yang memperlihatkan tanggal 3 Februari pukul 17.00 WIB.

Pendiri Erspo, Muhammad Sadad, juga mengonfirmasi jadwal peluncuran ini. Ia menuliskan rilis jersey tandang ini akan bersamaan dengan hasil photoshoot yang dilakukan dari 3 negara sekaligus.

“Senin, 17.00 WIB, kami juga akan reveal hasil photoshoot dari tiga negara sekaligus. Mohon doa dan dukungannya. Berdasarkan masukan dari playes, untuk socks nanti tidak dominan abu tapi akan dominan warna putih ya,” tulis Sadad melalui unggahan di Instagram pribadinya.

Sebelumnya pada 23 Januari lalu, erspo telah merilis jersey kandang skuad Garuda dengan mengusung tema Indonesia Pusaka. Desain jersey terbaru ini terinspirasi dari dua simbol ikonik, yakni lambang Garuda dan bunga edelwis.

Kedua elemen ini mencerminkan keindahan alam Indonesia, serta perjuangan, kesatuan, ketangguhan, dan kekuatan yang menjadi ciri khas semangat bangsa. (AF Setiawan/red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terkait

Baca Juga