Bantentv.com – Biasanya banyak negara favorit untuk dijadikan sebagai tujuan wisatawan. Namun, masih banyak wisatawan yang tidak memilih untuk mengunjungi negara ini untuk liburan walaupun negara tersebut memiliki pemandangan yang indah.
Berikut adalah negara yang memiliki tempat indah namun jarang dikunjungi wisatawan :
1. Bolivia
Bolivia adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang berbatasan dengan Brasil di sebelah utara dan timur, Paraguay dan Argentina di selatan, serta Chili dan Peru di barat.
Negara ini kalah dengan negara tetangganya seperti Brasil, Peru, dan Argentina. Padahal Bolivia mempunyai tempat-tempat menarik seperti di kota La Paz, di kota ini terdapat pegunungan tinggi Andes dan memperlihatkan danau garam Salar de Uyuni, Danau Titicaca, dan hutan Amazon.
2. Albania
Albania, negara yang dianggap kurang berkembang oleh masyarakat. Padahal negara ini mempunyai sisi yang menarik perhatian wisatawan. Apalagi Ibu Kota Tirana yang pemandangannya bagus dan bisa dinikmati berlama-lama.
3. Iran
Iran merupakan negara yang mayoritas penduduknya beragama islam. Di negara ini mempunyai segudang tempat indah yang patut untuk dilihat.
Iran juga memiliki bangunan-bangunan arsitektur yang keren, masjid-masjid yang menjulang di jalan, dan juga penduduk lokal negara ini juga sangat ramah.
4. Luksemburg
Luksemburg, salah satu negara yang ada di benua Eropa dan negara ini juga menjadi negara terkecil di dunia. Siapa sangka, meski dijuluki dengan negara terkecil di dunia tetapi memiliki keindahan alam yang menakjubkan.
Seperti di wilayah Anggur Moselle sampai air terjun Mullerthal. Selain itu ada juga arsitektur kota abad pertengahan yang bisa memanjakan visual wisatawan seperti kembali ke zaman dahulu.
5. Kyrgyzstan
Negara yang satu ini adalah negara dengan pegunungan yang tinggi, tempat para pendaki menyalurkan hobinya. Banyak juga yang menunggang kuda dengan pemandangan desa di sekitarnya.
Jarang sekali terlihat wisatawan asing di sini. Makanya, jika berkunjung ke Kyrgyzstan, kamu akan merasa menjadi warga lokal.
Itulah lima negara yang jarang dikunjungi wisatawan yang memiliki keindahan yang menakjubkan.(erina/red)