Jumat, November 28, 2025
BerandaBeritaWakil Bupati Lebak Studi Tiru Pengelolaan MBG di Pandeglang

Wakil Bupati Lebak Studi Tiru Pengelolaan MBG di Pandeglang

Saluran WhatsApp

Pandeglang, Bantentv.com – Wakil Bupati Lebak Amir Hamzah melakukan kunjungan kerja studi tiru pengelolaan Makan Bergizi Gratis (MBG) ke Kabupaten Pandeglang, Jumat, 28 November 2025.

Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Wakil Bupati Pandeglang, Iin Andri Supriadi di Ruang Kerja Wakil Bupati Pandeglang. Usai pertemuan, keduanya meninjau dapur SPPG Yayasan Ainun Mardiah Jannah 07 Saruni, Kecamatan Majasari.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Lebak Amir Hamzah menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan langkah strategis. Tujuannya adalah untuk memperkuat pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Lebak.

“Kabupaten Pandeglang telah menunjukkan praktik baik dalam tata kelola MBG. Mulai dari perencanaan, distribusi bahan baku, hingga manajemen dapur melibatkan unsur masyarakat dan lembaga pendidikan, “ucapnya.

Baca Juga: Program MBG di Pandeglang, Disambut Antusias Para Siswa

Ia menambahkan, “SPPG di Kabupaten Lebak juga banyak yang bagus. Tentu kita  ingin memastikan bahwa implementasi MBG di Lebak juga dapat berjalan efektif dan tepat sasaran,” imbuhnya.

“Kami berharap kolaborasi ini dapat terus terjalin. Karena pada akhirnya tujuan kita sama, yaitu menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat. Khususnya dalam meningkatkan gizi anak-anak sekolah,” tambahnya.

Wakil Bupati Pandeglang Iing Andri Supriadi menyambut baik kunjungan tersebut. Beliau menegaskan komitmen Pandeglang untuk terus mengembangkan program MBG agar manfaatnya semakin dirasakan oleh masyarakat.

“MBG ini merupakan program Presiden Prabowo Subianto, jadi harus kita dukung bersama. Guna lahirnya generasi muda yang cerdas dan berkualitas sehingga terwujud generasi emas 2045,” terangnya.

“Kami ingin kolaborasi ini terus berkelanjutan, karena hal ini merupakan bagian dari dukungan untuk mendorong percepatan pendirian dapur MBG, “tuturnya.

Sementara itu, Ketua SPPG Yayasan Ainun Mardiah Jannah 07 Saruni Kecamatan Majasari, M. Rifki Maulana Ikhwanudin menyampaikan bahwa program MBG di Kecamatan Majasari ini menyasar 3.966 penerima manfaat. Ini mencakup 15 sekolah dengan jumlah 2.892 siswa, ditambah Balita, Ibu hamil, dan ibu menyusui (B3) sebanyak 1.074 penerima manfaat.

“Dalam hal makan bergizi gratis kami berkomitmen menjaga kualitas dan higienitas makanan yang didistribusikan kepada siswa. Kualitas gizi menjadi faktor utama, “pungkasnya.

Editor : Erina Faiha

TERKAIT
- Advertisment -