Serang, Bantentv.com – Prestasi membanggakan kembali datang dari generasi muda Indonesia. Syifa Kusuma, penyanyi cilik berbakat asal Serang, Banten, resmi terpilih menjadi wakil Indonesia di World Championship of Performing Arts (WCOPA) 2026 yang akan digelar di Las Vegas, Nevada, AS, pada 13–21 Juli 2026.
Audisi berlangsung pada Minggu, 2 November 2025, di ICE BSD. Syifa memukau juri dengan penampilan lagu “Karena Ku Sanggup” karya Agnez Mo.
Suara merdu dan penampilan panggung yang memikat membuatnya berhasil meraih tiket menuju ajang internasional bergengsi tersebut.
“Alhamdulillah, aku nyanyinya lancar, nggak salah lirik, dan nada tinggi juga aman. Bismillah, semoga aku bisa memberikan yang terbaik,” ungkap Syifa.
Baca Juga: Syifa Kusuma, Harumkan Nama Indonesia di Ajang Internasional Musik Festival
Dukungan penuh datang dari keluarga dan tim manajemen Syifa Official Team, yang berharap Syifa tampil maksimal di level dunia.
Syifa, dengan nama lengkap As-Syifa Kusuma Ramadhani, berusia 12 tahun dan saat ini duduk di kelas 6 SD Negeri di Kota Serang.
Meski memiliki prestasi gemilang, ia tetap dikenal sebagai anak sederhana, ceria, dan penuh semangat.
Selain bernyanyi, Syifa aktif dalam berbagai kegiatan, termasuk basket dan berenang, serta memiliki cita-cita mulia menjadi dokter.
Terpilihnya Syifa di WCOPA bukan sekadar pencapaian pribadi, tetapi juga kebanggaan Indonesia.
Ia menunjukkan bahwa kerja keras, keberanian, dan konsistensi bisa mewujudkan mimpi besar.
Dengan langkah internasional ini, Syifa diharapkan menjadi inspirasi bagi anak-anak Indonesia untuk terus berani bermimpi, mengasah bakat, dan mengejar potensi diri.