Kamis, November 13, 2025
BerandaBeritaSebelum Akhir 2025, Pemkab Pandeglang Pastikan Jabatan Kosong Terisi

Sebelum Akhir 2025, Pemkab Pandeglang Pastikan Jabatan Kosong Terisi

Saluran WhatsApp

Pandeglang, Bantentv.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang memastikan akan segera mengisi sejumlah kursi jabatan strategis yang hingga kini masih dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt).

Wakil Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi, menegaskan bahwa pelantikan pejabat eselon II, III, dan IV akan dilaksanakan sebelum akhir tahun 2025.

“Memang masih banyak jabatan eselon II diisi oleh Plt. Seperti Asisten Daerah III dan Dinas Pertanian yang pejabatnya beralih ke Pemerintah Provinsi Banten. Maka sementara kita tunjuk Plt, dan insya Allah dalam waktu dekat akan dilakukan pelantikan,” ujar Iing, Rabu, 12 November 2025.

Menurutnya, kekosongan jabatan terjadi karena beberapa pejabat berpindah ke instansi lain.

Baca Juga: DPRD Pandeglang Desak Bupati Segera Lantik Pejabat Definitif di OPD

Untuk mengisi posisi tersebut, Pemkab Pandeglang akan membuka seleksi terbuka (open bidding) bagi jabatan Kepala Dinas (Kadis) dan Asisten Daerah (Asda) yang kosong.

Iing menyebut, fokus utama saat ini adalah pengisian posisi Sekretaris Daerah (Sekda) yang juga masih dijabat oleh Plt.

“Open bidding baru dilakukan untuk kursi Sekda. Prosesnya sedang berjalan, dan mudah-mudahan dalam waktu dekat Sekda Pandeglang bisa segera definitif,” jelasnya.

Setelah posisi Sekda terisi, Pemkab akan melanjutkan pengisian jabatan lain di sejumlah dinas.

“Pelantikan nanti dilakukan serentak, tidak hanya untuk eselon II, tapi juga eselon III dan IV. Targetnya, semua jabatan kosong bisa terisi sebelum tahun berganti,” tandas Iing.

Editor AF Setiawan
TERKAIT
- Advertisment -