Minggu, Juli 13, 2025
BerandaBeritaJSC Badak Putih Bakal Gelar Lomba Berburu Hama

JSC Badak Putih Bakal Gelar Lomba Berburu Hama

Pandeglang, Bantentv.com  – Jawara Shooting Cub (JSC) Badak Putih Pandeglang dalam waktu dekat ini akan menggelar lomba berburu. Lomba ini merespon laporan masyarakat, khususnya petani karena lahan pertanian atau ladang bercocok tanamnya sering diganggu hama, seperti binatang Tupai dan Babi hutan.

Hal itu diketahui saat pengurus dan anggota melakukan rapat persiapan yang diadakan di lapangan tembak Yonif Mekanis 320 Badak Putih, Minggu, 12 Mei 2024.

Hama Tupai dan Babi hutan selama ini kerap mengganggu hasil kebun para petani yang ada di Kabupaten Pandeglang. Ketua harian Jawara Shooting Club (JSC) Badak Putih Lala Wahyudin mengatakan, pihaknya ingin membantu petani dalam mengatasi hama dengan menggelar lomba berburu.

Menurutnya, banyak masyarakat khususnya petani yang mengadu dan terganggu pertaniannya oleh hewan-hewan liar. Hewan-hewan tersebut memang bisa dilakukan perburuan, sehingga akan dilakukan lomba ini.

“Lomba berburu untuk mengatasi dari pada keluhan teman-teman petani kita yang diluaran sana sudah banyak yang berteriak tanaman duren dan kelapanya sudah banyak yang diserang hama tupai,” katanya.

Lala menyebut, di sini nantinya para peserta juga harus membangun kebersamaan, solidaritas, untuk bisa berbuat baik, membantu petani yang merasa terganggu dengan Binatang-binatang liar seperti Tupai dan Babi hutan.

Sementara itu, ketua umum JSC Badak Putih, Adin Mansurudin mengatakan, bahwa lomba berburu ini bukan sekedar hobi. Akan tetapi memiliki makna yang sangat strategis bagi kehidupan masyarakat. Selain salah satu kegiatan olah raga, ini juga bermanfaat untuk masyarakat yaitu dalam mengendalikan hama yang ada di perkebunan.

“kita bikin lomba santai dulu, berburu hama Tupai dan Babi hutan, nanti akan di gelar dalam rangkaian HUT JSC yang akan jatuh pada bulan Oktober mendatang. Nanti kita juga bikin perlombaan open disekitar Pandeglang dan Serang,” ujarnya.

Ia menambahkan,  masyarakat khususnya petani di Pandeglang selama ini mengeluhkan hama Tupai maupun Babi, karena merusak hasil perkebunan mereka. Sehingga pihaknya berupaya membantu petani dengan menggelar lomba berburu hama.

“Lomba ini bertujuan menyeimbangkan ekosistem  & membantu petani menanggulangi hama Tupai, Babi hutan, maupun hewan lainnya yang menganggu ladang petani, selain itu juga menyalurkan bakat menembak, menunjukkan prestasi menembak serta muncul bibit atlet potensial untuk pembinaan di masa depan,” tutupnya.(red)

TERKAIT