Kamis, November 13, 2025
BerandaBeritaDesa Kemuning Mulai Pembangunan Kantor Kopdes Merah Putih

Desa Kemuning Mulai Pembangunan Kantor Kopdes Merah Putih

Saluran WhatsApp

Serang, Bantentv.com – Pemerintah Desa Kemuning, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang, menerima bantuan pembangunan kantor Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih. Ini terjadi pada Kamis, 13 November 2025.

Peletakan batu pertama menandai dimulainya pembangunan ini. Acara dihadiri Danramil 0602-08/Petir Kapten Caj (K) Susanti Martalia, Kepala Desa Sofwanudin, serta sejumlah pengurus kopdes.

Kepala Desa Kemuning, Sofwanudin, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Presiden Prabowo Subianto dan Danramil Tunjung Teja-Petir yang memfasilitasi bantuan tersebut.

“Kami berterima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto dan Danramil Tunjung Teja-Petir. Mereka telah memfasilitasi sehingga Desa Kemuning mendapat program bantuan pembangunan Kopdes Merah Putih. Setelah selesai, bangunan ini akan diserahkan ke desa dan dikelola secara teknis,” ujarnya.

Baca Juga: DPRD Kabupaten Serang Dorong Kopdes Merah Putih Segera Beroperasi

Sofwanudin menambahkan, setelah pembangunan rampung, pihak desa akan menentukan bidang usaha koperasi yang akan dijalankan. Mulai dari apotek, klinik, distribusi tabung gas, hingga kebutuhan pertanian.

Semua usaha akan difokuskan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat. “Sesuai juknis, bidang usaha akan dipilih agar memberi manfaat nyata bagi masyarakat. Mulai dari klinik, apotek, tabung gas hingga keperluan pertanian,” jelas Sofwanudin.

Pembangunan kantor Kopdes ini memanfaatkan tanah bengkok milik desa seluas 600 meter persegi (20×30 meter).

Sofwanudin menegaskan, program ini akan dijalankan dengan penuh tanggung jawab agar dapat meningkatkan roda perekonomian desa.

“Kami akan menjalankan amanah program ini dengan sebaik mungkin. Kami mendukung program Presiden dan berharap pembangunan ekonomi di desa semakin berkembang,” tegasnya.

Sementara itu, Danramil 0602-08/Petir Kapten Caj (K) Susanti Martalia menegaskan pihaknya akan memastikan pembangunan berjalan lancar sesuai arahan Presiden.

“Kami memastikan pembangunan Kopdes Merah Putih berjalan sesuai rencana. Program ini dapat langsung dirasakan masyarakat untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi di Desa Kemuning,” ujarnya.

Editor AF Setiawan
TERKAIT
- Advertisment -