Serang, Bantentv.com – Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, menyebutkan terdapat sejumlah program prioritas pemerintah daerah pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025.
Hal itu terungkap dalam Rapat Paripurna Jawaban Bupati Atas Pandangan Umum Fraksi Fraksi DPRD Kabupaten Serang Atas Nota Keuangan RAPBD Tahun 2025.
Apa yang disampaikan melalui pemandangan umum fraksi fraksi dalam penyusunan pembahasan RAPBD Tahun 2024 berpegang teguh pada prinsip efisien, ekonomis dan tepat sasaran.
Ada sejumlah program prioritas yang akan dilaksanakan Pemkab Serang diantaranya meliputi peningkatan kualitas pelayanan pendidikan bagi masyarakat, peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, pengembangan infrastruktur dasar, dan pembangunan gedung di Kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten Serang, percepatan penanggulangan kemiskinan, serta pengentasan pengangguran.
“Yang menjadi prioritas seperti tadi yang telah disampaikan nanti hasil kesepatan DPRD dan kami di jajaran pemerintah dengan seluruh OPD tetap kepada peningkatan pelayanan kesehatan, pendidikan, infrastruktur juga, infrastruktur jalan dan Puspemkab. Kemudian menekan angka kemiskinan, lebih ke arah ekonomi di tahun 2025,” kata Ratu Tatu Chasanah Bupati Serang.
Diharapkan berbagai program dan kegiatan yang tercantum dalam APBD Tahun 2025 dapat memberikan manfaat yang sebesar besarnya bagi masyarakat Kabupaten Serang. (riki/red)