Kamis, November 20, 2025
BerandaBeritaDiduga Akibat Cuaca Tak Menentu, Harga Komoditas Bumbu Dapur di Pasar Rangkasbitung...

Diduga Akibat Cuaca Tak Menentu, Harga Komoditas Bumbu Dapur di Pasar Rangkasbitung Naik

Saluran WhatsApp

Lebak, Bantentv.com – Harga sayur mayur dan bumbu dapur di Pasar Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, mengalami kenaikan dalam beberapa hari terakhir.

Berdasarkan pantauan pada Sabtu, 8 November 2025, sejumlah komoditas bumbu dapur dan sayur mayur seperti bawang merah, tomat, kencur, serta cabai merah mengalami lonjakan harga cukup signifikan.

Baca Juga: Momen Iduladha, Harga Cabai di Pasar Pandeglang Alami Kenaikan

Untuk komoditas bawang merah, harga yang sebelumnya berada di kisaran Rp35 ribu per kilogram kini naik menjadi Rp45 ribu per kilogram. Sementara harga tomat yang semula dijual Rp8 ribu per kilogram kini mencapai Rp12 ribu.

Harga komoditas bumbu dapur di Pasar Rangkasbitung naik (Bantentv.com/ Nano)
Harga komoditas bumbu dapur di Pasar Rangkasbitung naik (Bantentv.com/ Nano)

Kenaikan juga terjadi pada cabai merah tewe yang melonjak dari Rp50 ribu menjadi Rp80 ribu per kilogram, serta kencur yang sebelumnya seharga Rp35 ribu kini dijual dengan harga Rp50 ribu per kilogram.

Kenaikan harga sayur ini dirasakan langsung oleh para pedagang di pasar. Salah satu pedagang, Meti Gustian, menyebut perubahan cuaca menjadi penyebab utama naiknya harga berbagai komoditas tersebut.

“Mungkin ini salah satu faktor kenaikannya karena cuaca yang gak menentu. Kalau naik begini, jelas kami khawatir omzet menurun karena pembeli pasti mengurangi jumlah pembeliannya,” ujar Meti Gustian.

Ia menambahkan bahwa harga sayur berpotensi terus meningkat hingga pergantian tahun. Kondisi cuaca yang tidak stabil dinilai berdampak pada proses distribusi dan ketersediaan pasokan dari petani, sehingga membuat harga sayur di pasar-pasar tradisional sulit terkendali.

Editor Siti Anisatusshalihah
TERKAIT
- Advertisment -