Minggu, Oktober 5, 2025
BerandaBeritaBulan Puasa, Pedagang Buah Ketiban Berkah

Bulan Puasa, Pedagang Buah Ketiban Berkah

Saluran WhatsApp

Pandeglang, Bantentv.com – Bulan Ramadan menjadi berkah tersendiri bagi para pedagang buah di Pandeglang. Mereka meraup untung lebih selama bulan suci Ramadan.

Pasalnya, peningkatan ini dipicu oleh tingginya konsumsi buah sebagai sumber vitamin serta bahan utama es buah segar untuk berbuka puasa.

Beragam buah-buahan tersusun rapi di lapak-lapak pedagang di Jalan Jenderal Ahmad Yani, tepatnya di Kampung Sukarela, Pandeglang.

Mudi, salah satu penjual buah, mengatakan dalam sehari ia bisa menjual hingga 2 kuintal buah naga dan 1 kuintal melon.

“Selama bulan Ramadan omzet meningkat sekitar 30 persen dibandingkan hari biasa,” ungkap Mudi.

Adapun komoditas buah yang paling diburu oleh para pembeli ialah buah melon dan buah naga.

Mudi mengatakan buah melon saat ini dijual 20 ribu rupiah per kilogram, alpukat berkisar 25 ribu hingga 30 ribu rupiah per kilogram tergantung ukuran, dan buah naga 25 ribu rupiah per kilogram.

“Harga buah-buahan ini memang cenderung meningkat selama Ramadan,” imbuhnya.

Salah seorang pembeli, Arini, mengaku rutin membeli buah-buahan selama bulan Ramadan untuk dikonsumsi saat berbuka puasa.

“Buah-buahan yang saya beli, selain untuk dimakan langsung, kadang juga diolah untuk dibuat es buah,” tutur Arini.

Namun, ia mengakui harga buah selama bulan puasa saat ini cenderung mengalami kenaikan dibandingkan hari biasa.

Siti Anisatusshalihah

TERKAIT
- Advertisment -