Senin, September 9, 2024
BerandaKesehatanMakan Nasi Goreng di Malam Hari, Apakah Baik untuk Kesehatan?

Makan Nasi Goreng di Malam Hari, Apakah Baik untuk Kesehatan?

Bantentv.com – Nasi goreng merupakan salah satu makanan yang paling digemari saat malam hari. Namun, banyak yang bilang kebiasaan makan nasi goreng tidak sehat dan bikin gemuk.

Makan nasi goreng di malam hari tidak disarankan untuk dilakukan, apalagi jika kamu makannya larut malam. Apabila ada makanan yang lebih sehat, kamu sebaiknya jangan pilih nasi goreng.

Selain itu, makan malam sebaiknya dilakukan 3-4 jam sebelum tidur. Namun, jika kamu benar-benar lapar dan ingin makan larut malam sebaiknya pilih makanan yang lebih sehat, seperti buah apel, sayuran kukus, sayur sop, atau greek yogurt.

Dibandingkan nasi goreng yang tinggi kalori, karbohidrat dan lemak, makanan ini juga kaya akan protein dan serat yang baik untuk tubuh.

Kamu bisa makan nasi goreng untuk makan malam, tapi usahakan makan dengan porsi kecil dan makan 3 – 4 jam sebelum tidur.

Berikut dampak makan nasi goreng sebelum tidur.

  1. Risiko GERD Meningkatkan

Makan terlalu dekat dengan waktu tidur dan dengan porsi yang banyak, apalagi tinggi lemak, akan meningkatkan risiko terkena GERD (Gastroesophageal Reflux Disease).

Kondisi ini terjadi ketika tubuh tidur dalam posisi horizontal menyebabkan asam lambung lebih mudah naik ke kerongkongan.

Produksi asam lambung juga cenderung meningkat setelah makan. Jika langsung tidur setelah makan nasi goreng, refluks asam bisa terjadi sehingga muncul gejala GERD.

2. Meningkatkan risiko kegemukan 

Makan larut malam, apalagi yang mengandung karbohidrat dan lemak yang tinggi, dapat meningkatkan risiko kegemukan hingga obesitas. Pasalnya, metabolisme tubuh cenderung melambat saat tidur.

Jika Anda mengonsumsi makanan tinggi lemak dan karbohidrat sebelum tidur, kemungkinan besar kalori dari makanan tersebut akan disimpan di tubuh sebagai cadangan energi. Cadangan tersebut akan disimpan di bawah kulit dan menyebabkan penumpukan lemak.

3. Meningkatkan risiko diabetes tipe 2

Makan nasi goreng di malam hari juga dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2. Risikonya semakin besar jika Anda sering melakukan kebiasaan ini.

Nasi goreng yang tinggi karbohidrat dapat menyebabkan lonjakan cepat dalam gula darah. Hal ini lantas memicu pelepasan insulin yang berlebihan dari pankreas untuk mengatasi gula darah tinggi.

Dalam jangka panjang, peningkatan resistensi insulin dapat terjadi, yakni kondisi yang menjadi faktor risiko utama diabetes. (nurul/red)

TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

DIBAGIKAN

KOMENTAR