Minggu, Februari 9, 2025
BerandaInHouseFeatureSiswa SMAN CMBBS Kampanyekan Kelestarian Alam melalui Drama Musikal

Siswa SMAN CMBBS Kampanyekan Kelestarian Alam melalui Drama Musikal

Pandeglang, Bantentv.com – Dalam rangka mengembangkan bakat siswa sekaligus kampanyekan pentingnya kelestarian hutan dan lingkungan, ratusan siswa SMAN Cahaya Madani Banten Boarding School (CMBBS) Kabupaten Pandeglang menggelar pentas seni yang dikemas dalam Semalam di CMBBS. Kegiatan dengan tema kelestarian hutan ini digelar pada Minggu, 30 Oktober 2022. Diikuti ratusan siswa acara tersebut menampilkan aneka kesenian, dan tari teater atau drama musikal yang menghibur ratusan tamu dan orang tua yang hadir.

Kepala Sekolah SMAN CMBBS, Jubaedi dalam sambutannya mengaku bangga karena acara yang ditunggu-tunggu siswa dan orang tua siswa bisa kembali digelar.

“Pandemi Covid-19 telah membuat semua kegiatan terhenti termasuk acara ini di dua tahun terakhir, dan saya bersyukur akhirnya tahun ini bisa terselenggara kembali. Kegiatan ini sepenuhnya karya siswa dan siswi di bawah bimbingan para guru,” ungkapnya.

Dikatakan ketua panitia, Farrell Zidane Gunawan, kegiatan ini berusaha menyampaikan pesan positif untuk menumbuhkan kecintaan anak muda terhadap hutan.

“Melalui pentas seni dan drama musikal seperti ini diharapkan dapat menjadi media populer yang efektif untuk menyampaikan pesan untuk bersama-sama menjaga kelestarian dan perlindungan hutan,” ucap Farrel.

Dalam penampilan drama musikal The Force Of Nature, terlihat panggung dilukis pohon-pohon besar dan aneka kostum para pemeran bertema alam. Pertunjukan ini juga didukung dengan video raksasa yang menampilkan video animasi dan pesan-pesan moral pentingnya menjaga kelestarian hutan. (rangga/red)

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR