Serang, Bantentv.com – Ada yang unik di gambar ilustrasi unggahan instagram Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam berbagai kesempatan berbeda. Sosok kucing berwarna oranye atau sering disebut sebagai Kucing Oyen seringkali muncul dalam gambar ilustrasi feed instagram Presiden Jokowi. Uniknya, Kucing Oyen itu tampil dengan berbagai tingkah random yang menggemaskan.
Berikut ini, kelakuan random Kucing Oyen di beberapa unggahan instagram milik Presiden Jokowi :
- Unggahan Hari Pangan Sedunia
Terbaru, Kucing Oyen kembali muncul di postingan Presiden Jokowi dalam rangka peringatan Hari Pangan Sedunia. Unggahan pada tanggal 16 Oktober tersebut memperlihatkan penduduk Indonesia yang beraktivitas di bidang pangan, seperti nelayan, petani dan peternak. Tak ketinggalan, sosok Kucing Oyen juga hadir sedang memancing di atas perahu nelayan.
2. Unggahan Maulid Nabi
Selanjutnya, dalam unggahan Presiden Jokowi saat Maulid Nabi Muhammad Kucing Oyen juga muncul dengan tingkah yang menghibur sekaligus membuat heran. Unggahan 8 Oktober itu memperlihatkan si Kucing Oyen tengah duduk di meja makan sembari menengadahkan tangan seolah berdoa.
3. Unggahan Peringatan Hari Tani
Unggahan Hari Tani oleh Presiden Jokowi melalui akun instagramnya sempat viral beberapa waktu lalu. Pasalnya dalam ilustrasi unggahan tersebut banyak menampilkan hal unik yang sedang booming saat itu. Sosok yang selalu ada, Kucing Oyen juga turut menghiasi gambar. Ia terlihat sedang berenang di sungai di antara para bebek.
4. Momen HUT ke-77 Republik Indonesia
Dalam rangka peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo mengunggah sebuah gambar ilustrasi di instagram miliknya. Ilustrasi tersebut menggambarkan suasana meriah perayaan hari kemerdekaan. Sosok Kucing Oyen tentu muncul dengan segala tingkahnya. Ia diperlihatkan sedang tergantung dan berusaha meraih hadiah sebuah sepeda motor dalam perlombaan panjat pinang.
5. Peringatan Tahun Baru Islam
Di unggahan peringatan Tahun Baru Islam tahun 1444 Hijriah, Kucing Oyen terpantau sedang berpelukan dengan kucing lain di atas atap sebuah rumah dekat masjid. Nampaknya kucing-kucing itu sedang bermaaf-maafan dalam rangka menyambut tahun yang baru.
6. Peringatan Hari Anak Nasional
Seolah tak mau kalah dengan anak-anak lainnya yang sedang bermain layangan, Kucing Oyen dalam gambar ilustrasi Hari Anak Nasional juga tengah berusaha menerbangkan layang-layang miliknya. Gambar tersebut diunggah akun @jokowi pada 23 Juli lalu.