Jumat, November 14, 2025
BerandaHiburanKuliner6 Promo Makanan dan Minuman Desember 2023 yang Bisa Kamu Nikmati Harga...

6 Promo Makanan dan Minuman Desember 2023 yang Bisa Kamu Nikmati Harga Bersahabat!

Saluran WhatsApp

Bantentv.com – Di setiap bulan hampir semua gerai makanan dan minuman menawarkan promo dan diskon khusus bagi para pelanggan.

Apalagi Desember menjadi bulan yang mana banyak orang merencanakan liburan akhir tahun. Jadi, semua orang akan mencari promo dan diskon. Untuk itu jangan sampai ketinggalan untuk menikmati berbagai diskon dan promo Desember 2023.

Agar tidak ketinggalan, berikut Bantentv.com merangkum beberapa daftar promo makanan dan minuman Desember 2023.

  1. Ichiban Sushi

Promo Ichiban Sushi (sumber foto instagram @ ichibansushi_id)

Promo makanan Desember 2023 yang pertama adalah dari Ichiban Sushi. Ichiban Sushi punya paket Ramen Fest yang yang kasih kamu ramen super lezat + minuman super nyegerin cuma Rp49 ribu!.

Promo ini berlaku mulai dari 4-21 Desember 2023, hanya berlaku makan di tempat dan promo ini tidak berlaku saat weekend dan hari libur nasional, jadi hanya di weekday saja. Jadi tunggu apalagi serbu Ichiban Sushi sekarang juga!

2. Yoshinoya

Promo Yoshinoya (sumber foto instagram @yoshinoyaid)

Yoshinoya adalah restoran Beef Bowl No 1 di Jepang, berdiri sejak 1899 di Tokyo, Jepang. yang paling dikenal dari Yoshinoya adalah “Beef Bowl”. Pada Desember ini Yoshinoya memberikan promo bagi para pelanggan. Promo yang tersedia saat ini adalah PROMO SPECIAL 12.12 Yoshinoya.

Pada promo special 12.12 Yoshinoya memberikan 2 promo, pertama Brown Sugar Coffee Milk + Japota Sapi Panggang atau Guribee Keju Krispi hanya Rp12 ribu-an. Kedua 1 Beef Pack hanya Rp12 ribu untuk pembelian kedua.

Adapun syarat ketentuan untuk mendapatkan promo special 12.12 Yoshinoya ini sebagai berikut :

  • Berlaku Dine In, Takeaway & Yoshinoya Delivery
  • Tidak berlaku di Store Dufan & Bandara
  • Tidak dapat digabung dengan promo lainnya.

3. Marugame Udon

Promo Marugame Udon (sumber foto instagram : @marugameudon)

Desember 2023 ini Marugame Udon memberikan promo BEBAS PILIH MAKAN SIANG BERDUA. Promo ini hanya Rp55 ribu per orang, berlaku untuk setiap pembelian menu udon pilihan, seperti niku udon, beef carbonara udon, chicken katsu curry udon, spicy tori baitan, maruten udon, gyu jiru udon, dan kake udon. Belaku dari 30 November-15 Desember 2023.

4. Genki Sushi

Genki Sushi (sumber foto instagram : @genkisushiindonesia)

Genki Sushi merupakan sebuah restoran yang menyajikan beragam menu hidangan khas Jepang.

Restoran ini memiliki tujuan untuk memberikan pengalaman bersantap sushi yang paling otentik dan profesional.

Genki Sushi di Desember ini memberikan promo, SPECIAL PRICE IDR 30K.

Syarat dan ketentuan untuk promo ini yaitu, promo berlaku setiap tanggal 15 & 25 (kecuali hari libur nasional), khusus untuk pembayaran menggunakan kartu debit, kredit, dan Qris BCA, hanya berlaku makan di tempat. Berlaku Hingga  31 Januari 2024.

5. Waroeng Steak & Shake

Waroeng steak & shake (sumber foto instagram : @waroengsteak)

Bagi kamu para pelajar dan mahasiswa merasa lapar saat pulang atau beraktivitas di siang hari? Bisa langsung aja ke Waroeng Steak & Shake, dan pesan Weekdays Seru!.

Menu yang ini kayaknya cocok banget untuk kamu yang mau makan hemat tapi tetap kenyang.

Mulai dari Rp20 ribuan kamu bisa menikmati menu yang ditawarkan, seperti Rice Bowl Chiken + Orange , Chicken Rice + Orange, dan Spaghetti + Orange.

Promo ini bisa dinikmati setiap Senin-Jumat jam 2-5 sore, dan berlaku hingga 31 Desember 2023.

Tersedia di seluruh outlet Waroeng Steak & Shake yaaa, jangan sampai terlewatkan.

6. Kopi Kenangan

Promo Kopi Kenangan Desember 2023 (sumber foto instagram : @kopikenangan.id)

Tak hanya gerai makanan saja, gerai minuman juga memberikan promo pada Desember 2023 yaitu Kopi Kenangan. Kopi Kenangan menawarkan promo bagi para pelanggannya, Promo Payday Kopi Kenangan dengan pembayaran BCA.

Setiap tanggal 25-27 Beli 1 Dapat 2 Minuman ukuran Regular dengan pembayaran pakai QRIS MyBCA/BCA Mobile/Sakuku. Promo ini berlaku untuk Kopi Kenangan Mantan, Latte, dan Caramel Macchiato. Berlaku hingga 27 Desember 2023.(erina/red)

TERKAIT
- Advertisment -