Senin, Juni 23, 2025
BerandaGaya HidupOlahragaGod Bless Bakal Guncang GBK Jelang Laga Krusial Timnas Lawan China

God Bless Bakal Guncang GBK Jelang Laga Krusial Timnas Lawan China

Bantentv.com – Grup musik rock legendaris Indonesia, God Bless, dipastikan akan tampil spesial dalam laga kandang terakhir Timnas Indonesia pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan melawan China tersebut akan digelar pada 5 Juni 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, membagikan kabar ini melalui media sosial resminya pada Kamis 29 Mei 2025.

“Senang ada God Bless yang akan menyanyikan lagu ‘Rumah Kita’ sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs China di Gelora Bung Karno (GBK),” tulis Erick.

Ia berharap kehadiran band yang telah menjadi ikon musik rock Tanah Air itu bisa menyulut semangat para pemain dan suporter.

“Semoga bisa menambah semangat perjuangan para pemain Garuda dan seluruh suporter di GBK yang menjadi Rumah Kita,” ungkapnya.

Kabar menarik lainnya datang dari unggahan resmi timnas Indonesia, yang memperlihatkan pelatih kepala Patrick Kluivert tengah menghubungi vokalis God Bless, Ahmad Albar, lewat sambungan telepon.

Dalam percakapan tersebut, Kluivert secara langsung mengajak God Bless untuk tampil membakar semangat para pendukung Timnas.

Ahmad Albar pun menyanggupi ajakan tersebut, menandai kolaborasi simbolik antara dunia sepak bola dan musik nasional di panggung megah GBK.

Duel Hidup Mati Skuad Garuda

Diketahui, 5 Juni 2025 akan menjadi malam penting bagi sepak bola Indonesia. Di GBK, Jakarta, Timnas Indonesia akan menghadapi China dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga ini bukan sekadar pertandingan. Ini adalah duel hidup-mati yang bisa menentukan nasib skuad Garuda, apakah mereka masih punya peluang lolos langsung, atau minimal melaju ke putaran keempat kualifikasi.

Hingga saat ini, tim asuhan Patrick Kluivert berada di peringkat keempat klasemen Grup C dengan 9 poin, tertinggal 4 angka dari Australia di posisi kedua yang merupakan batas akhir untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Dengan hanya dua pertandingan tersisa, Indonesia wajib menyapu bersih kemenangan jika ingin menjaga asa lolos langsung.

Setelah menjamu China di GBK, mereka akan melakoni laga tandang ke markas Jepang pada 11 Juni mendatang.

Namun, tekanan bukan hanya datang dari klasemen. Lawan yang dihadapi bukan sembarangan. China tengah berjuang untuk posisi yang sama. Sementara Jepang sudah memastikan satu tempat di Piala Dunia.

TERKAIT