SERANG – Ratusan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di lingkungan Pemkot Serang dilantik menjadi ASN. Pelantikan dilaksanakan di Lapangan Upacara Puspemkot Serang, Rabu pagi (2/2).
Walikota Serang Syafrudin melantik langsung 115 CASN yang diangkat ASN tersebut. Pelantikan ini berdasarkan surat keputusan Walikota Serang Nomor:832.2/021-BKPSDM/1/2022 tentang pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil menjadi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemkot Serang.
Syafrudin mengatakan, sebelum pelantikan ratusan CASN diambil sumpah terlebih dahulu. Pelantikan ini sebelumnya harus melalui proses pendidikan prajabatan atau pendidikan dasar selama satu tahun menjadi CASN.
“Jumlah CASN yang baru dilantik sebanyak 115 orang terdiri dari guru golongan III 88 orang, guru golongan II 9 orang, fungsional umum tenaga teknis 18 orang,” ujar Syafrudin.
Syafrudin berharap setelah dilantik menjadi ASN harus bisa meningkatkan kinerja karena menjadi ASN itu haknya sudah penuh, dan di kemudian hari bisa saja menjadi pejabat, baik pejabat sekolah maupun struktural.(dn/red)