Jumat, Februari 7, 2025
BerandaBeritaSerang Fair 2023 Sediakan 800 Lowongan Kerja

Serang Fair 2023 Sediakan 800 Lowongan Kerja

Serang, Bantentv.com – Kabar baik bagi masyarakat Kota Serang yang belum memiliki pekerjaan tetap. Pasalnya, saat ini Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Serang membuka job fair untuk kuota 800 peserta. Bagi yang berminat bisa langsung datang ke Serang Fair 2023 di Alun-alun Kota Serang Banten.

Bagi yang beruntung, bisa bekerja di 26 perusahaan di dalam kota hingga ke wilayah eropa. Pihak Disnakertrans Kota Serang menjelaskan pendaftaran rekrutmen pencari kerja dibuka terbatas. Sebab dari 28 hingga 31 Agustus sudah dilaksanakan sosialisasi dan interview, dan hanya sekitar kurang lebih 800 orang yang bisa ikut.

“Jadi nanti dari tanggal 26 Agustus nanti memang dibatasi dan tidak bisa banyak-banyak, sekitar kurang lebih 800 orang,” ujar Poppy Nopriadi Nofriadi Kadisnakertrans Kota Serang saat diwawancarai di Serang Fair 2023.

Hingga saat ini sudah ada 26 perusahaan yang siap menampung pekerja baru dengan syarat tertentu sesuai kebutuhan bidang pekerjaan, yang nantinya para pendaftar akan bertahap menerima sosialisasi dari pihak perusahaan yang bakal digelar di wisata baru Kota Serang Banten.

“Saat ini sudah ada 26 perusahaan yang bersedia menampung pekerja baru. Nanti perusahaan tersebut akan melakukan sosialisasi terlebih dahulu, apa yang dibutuhkan, dan akan disediakan tempat interview kepada perusahaan yang dituju,” ungkapnya.

Adapun syarat untuk mendaftar peserta diwajibkan maksimal berusia 25 tahun. Pendidikan SMA, SMK, D3 dan S1 dengan membawa dokumen fotokopi KTP Kota Serang, fotokopi ijazah terakhir, fotokopi kartu kuning, pas foto berwarna ukuran 3×4, serta sertifikat kompetensi lainnya. (jaya/red)

TERKAIT

Tinggalkan Balasan

FESTIVAL RAMADAN 2025

DIBAGIKAN

KOMENTAR