Lebak, Bantentv.com – Untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas, Satuan Lalu Lintas Polres Lebak menggelar Operasi Zebra Maung 2023. Operasi ini dilakukan sejak 11 hingga 24 September 2023.
Dalam Operasi Zebra Maung 2023 ada tujuh sasaran prioritas diantaranya tidak membangunkan helm standar nasional, tidak melawan arus, berkendara di bawah umur, berkendara di bawah pengaruh alkohol, tidak mengunakan safety belt, berkendara melebihi batas kecepatan, dan berkendara sambil menggunakan telepon genggam.
Operasi Zebra Maung 2023 digelar di beberapa titik yang disinyalir sering terjadi tingkat pelanggaran pengendara yang paling banyak.
Kasat Lantas Polres Lebak AKP Fiat Ari Suhada mengatakan operasi zebra maung 2023 ini bertujuan untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum Polres Lebak.
“Operasi Zebra Maung 2023 ini tujuannya untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas yang ada di wilayah Lebak,” ujarnya.
Dalam operasi zebra tersebut juga petugas memberikan sosialisasi kepada pengendara agar tertib berlalu lintas dan mematuhi rambu – rambu lalu lintas saat berkendara. (nano/red).