Bantentv.com – Jika Provinsi Tangerang Raya dimekarkan dari Provinsi Banten. Maka ke depan Provinsi Banten akan kehilangan Bandara Soekarno-Hatta. Pasalnya, jika Provinsi Tangerang Raya resmi dimekarkan maka secara otomatis wilayah Bandara Soekarno-Hatta akan masuk di wilayah Provinsi Tangerang Raya.
Kabar mengenai Provinsi Tangerang Raya, wilayah ini sejak beberapa tahun terakhir kedepan akan menjadi salah satu calon provinsi baru di Indonesia.
Apalagi rencannya ke depan akan ada tiga daerah kabupaten/kota yang telah setuju untuk mendirikan Provinsi Tangerang Raya.
Ketiga daerah tersebut terdiri dari Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, serta Kota Tangerang Selatan.
Untuk wilayah Kabupaten Tangerang, nantinya akan dimekarkan kembali menjadi dua Daerah Otonomi Baru (DOB)
Kedua DOB baru yang dimekarkan ini berasal dari Kabupaten Tangerang yaitu Kabupaten Tangerang Utara dan Kota Tangerang Tengah.
Jadi, total terdapat 5 wilayah kabupaten/kota yang akan bergabung dalam Provinsi Tangerang Raya.
Rencananya, ibu kota dari Provinsi Tangerang Raya akan berada di Kota Tangerang.
Baca Juga :Â Dikabarkan bakal ada 10 Provinsi Baru di Pulau Jawa
Untuk saat ini, dikabarkan bahwa rencana pemekaran Provinsi Tangerang Raya sudah memasuki tahap penggodokan.
Tangerang Raya sendiri diprediksi akan menjadi salah satu provinsi paling maju dan kaya jika nantinya resmi dimekarkan dari Banten.(red)